CERPEN : CAMPING PERTAMAKU
Camping pertamaku
Kamping pertama dalam hidupku. Aku yang selalu bermimpi. Meraih angkasa luar dengan langit yang membiru. Selalu ada harapan dalam hatiku. Berharap esok akan jadi lebih baik.
Hari ini tepat hari libur semester aku mengikuti camping bersama teman satu kelasku. Kami bermalam di sebuah suaka alam yang tidak jauh dari kota. Meski dibilang tak jauh dengan menggunakan kendaraan motor saja membutuhkan waktu sampai dua jam perjalanan. Sesampainya di perjalanan kami beristirahat sejenak dan menyantap bekal kami yang kami bawa. Setelah itu kami mendirikan tenda untuk kami tidur pada malam hari. Untuk yang pertama kalinya dalam dalam 12 tahun terakhir ini aku bisa memiliki perjalanan kemping bersama temanku.
Rasanya seperti berdegup kencang didalam dadaku. Ini adalah kamping pertamaku bersama temanku di semester pertama kuliahku.
Memang cukup aneh, tapi bagiku pengalaman jalan bareng teman satu kelas sangat berharga bagiku. Apalagi saat di smp dan sma aku tak bisa banyak melakukan hal yang menyenangkan bersama teman sekelasku.
Aku bersyukur, meski di Universitas Swasta. Aku bisa bertemu dengan mereka, meski aku tak banyak bicara karna masih belum kenal dekat dengan anak laki-laki dikelas. Tapi syukurlah teman perempuan satu kelasku juga mengikuti kamping ini. Pokoknya aku merasa senang sekali saat itu.
Cerita oleh smy
Comments
Post a Comment